Bhabinkamtibmas Ds. Jatisari Laksanakan Silaturahmi Kamtibmas ke Kantor Desa
GarisCakrawala - Sumedang – Jum’at, 23 Januari 2026, pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai, Bhabinkamtibmas Desa Jatisari, **AIPDA Irin**, telah melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas ke Kantor Desa yang berlokasi di Dusun Babakan Jati RT 04 RW 07, Desa Jatisari, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang.
Kegiatan silaturahmi kamtibmas tersebut bertujuan untuk melakukan kontrol keamanan wilayah serta memberikan himbauan kamtibmas kepada perangkat desa dan warga masyarakat Desa Jatisari.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan beberapa himbauan penting, antara lain agar seluruh perangkat desa dan masyarakat mendukung program pemerintah dalam bidang ketahanan pangan. Selain itu, warga diimbau untuk rutin melaksanakan kegiatan ronda malam sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
AIPDA Irin juga mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak pidana **C3 (curat, curas, dan curanmor)** di wilayah Desa Jatisari, serta mengajak warga saling mengingatkan agar selalu waspada terhadap situasi lingkungan sekitar.
Selain gangguan kamtibmas, warga juga diimbau untuk selalu waspada terhadap potensi bencana alam, seperti tanah longsor, banjir, angin puting beliung, dan pohon tumbang, khususnya di wilayah yang rawan bencana.
Tidak lupa, Bhabinkamtibmas menekankan agar masyarakat tidak mudah percaya terhadap berita bohong atau hoax yang belum jelas kebenarannya. Apabila terjadi suatu kejadian atau ditemukan adanya gangguan kamtibmas, masyarakat diminta segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau Babinsa setempat.
Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan mendapat respon positif dari perangkat desa serta warga masyarakat Desa Jatisari. H. Deden S
Posting Komentar